Melukis Seribu Gunung | Chapter 16

Chengping diikat dengan tali dan dipasang di atas kuda, digiring ke arah ini. Wajahnya penuh amarah saat ia meronta sekuat tenaga, memaki para bandit dan anjing tak tahu malu itu. Meski ia kuat, ia tetap tak bisa melepaskan diri dari ikatan yang begitu rapat. Ketika ia masih berjuang, ia mendongak dan melihat Pei Xiaoyuan, lalu langsung berteriak: “Para bandit dan anjing tak tahu malu ini memasang tali jebakan, aku lengah dan jatuh ke tangan mereka! Tidak perlu memikirkan aku. Kita lihat saja apakah mereka berani membunuhku!”

Pei Xiaoyuan langsung mengerti.

Mereka ini adalah kaki tangan, atau bisa dikatakan para pengikut si pria berbaju biru itu. Melihat pemimpin mereka tertangkap, mereka tidak berani mendekat gegabah. Chengping kebetulan mendengar suara peluit rusa dan bergegas datang, tanpa sadar ia menginjak tali jebakan yang menyebabkan ia tertangkap.

Tujuan mereka jelas.

Seperti dugaan, orang-orang itu berhenti di hadapannya, dan salah satu dari mereka yang tampak seperti pemimpin menunduk hormat kepadanya dan berkata penuh hormat: “Tuan muda Pei, kami mohon maaf karena telah menyinggung Yang Mulia. Kami harap Tuan memaafkan kami. Asalkan Tuan muda Pei bersedia membiarkan kami pergi, kami akan langsung mundur dan tak akan menyentuh sehelai rambut pun dari Yang Mulia.”

Urat di dahi Chengping sampai menonjol karena marah. Baru saja ia hendak memaki lagi, mulutnya langsung dibekap seseorang di sampingnya, membuat wajahnya memerah.

Pei Xiaoyuan melirik pria berbaju biru itu.

Ia terluka parah, dua luka di tubuhnya mengucurkan darah. Orang biasa pasti sudah tumbang, tapi ia masih bisa berdiri, dan sikapnya masih tenang elegan, tanpa sedikit pun raut kesakitan. Harus diakui: ini orang sangat kejam pada dirinya sendiri.

Chengping menggeleng-geleng kuat pada Pei Xiaoyuan lagi, mengeluarkan suara sengau dari balik sumbat mulutnya.

Pei Xiaoyuan menyarungkan pedangnya tanpa ragu.

Orang-orang itu bersorak dalam hati, tapi masih tampak ragu. Mereka saling pandang dan berkata, “Kau lepaskan Tuan kami dulu!”

Begitu kata itu terucap, pria berbaju biru menunjukkan ekspresi marah: “Kurang ajar! Kau kira siapa Tuan Muda Pei itu? Berani-beraninya memakai cara berpikir kotor kalian sendiri untuk menilai orang lain!”

Pemimpinnya terkejut dan ketakutan. Tanpa ragu ia langsung maju melepaskan Chengping dari atas kuda. Kelompok itu bergerak cepat. Dua orang menopang pria berbaju biru di kiri-kanan, sementara pemimpinnya menghunus pedang dan menebas sisa gagang anak panah yang menancap di kakinya. Orang lain mengambil obat luka dari kantong kulit di sabuknya, menghentikan darah dan membalut lukanya, lalu melindunginya di tengah dan membawanya pergi. Semua dilakukan sangat cepat dan nyaris tanpa suara.

Sudah jelas pria berbaju biru itu tak mampu bertahan lagi. Mata setengah tertutup, kepala terkulai, wajah tak bertenaga. Baru setelah ia diletakkan di punggung kuda, ia memaksakan diri untuk duduk tegak. Ia menoleh, menatap Pei Xiaoyuan dengan sorot mata dalam dan berat, sebelum akhirnya dikawal pergi oleh pemimpin dan beberapa orang tadi.

Pei Xiaoyuan menghampiri Chengping, menarik pisaunya, dan memotong tali yang mengikat temannya. Begitu tangan Chengping bebas, ia menarik sendiri sumbat mulutnya, lalu dengan wajah kelam ia bangkit dari tanah dan melompat ke atas kuda.

“Tidak perlu dikejar!” seru Pei Xiaoyuan padanya.

Chengping tidak mengatakan apa pun, wajahnya memerah seakan darah hendak menetes keluar, dan ia menghantam perut kuda dengan tumitnya untuk mendorong kuda maju.

Pei Xiaoyuan mengangkat tangan kanannya, meraih tali kekang dan menariknya, menghentikan kuda kuning yang hampir mengangkat kedua kaki depannya.

“Orang-orang itu langkahnya mantap, cekatan mengurus luka, dan bekerja sama tanpa celah. Mereka seperti veteran yang sudah melewati banyak pertempuran dan tak takut mati. Orang-orang yang bisa bertahan hidup seperti itu hanya punya satu tujuan, membunuh. Mereka licik seperti rubah, bukan lawan yang mudah ditangani. Selain itu, kau juga bisa lihat mereka itu semua adalah para prajurit berani mati yang mematuhi perintah orang itu tanpa ragu. Kita tak banyak orang, dan sebentar lagi gelap. Akan sulit mengejar mereka. Kalau dia memang punya maksud tersembunyi, hari ini ia gagal, pasti akan ada lain kali. Tidak perlu ribut hari ini. Yang paling penting adalah menemukan Nona Ye!”

Cheng Ping menatap ke kejauhan pada kelompok orang itu yang sudah berubah menjadi titik-titik kecil. Setelah beberapa lama, ia perlahan menoleh ke Pei Xiaoyuan, dengan sorot malu yang dalam memenuhi matanya. Belum sempat ia bicara, Pei Xiaoyuan sudah tersenyum dan berkata:

“Tidak perlu bicara. Aku benar-benar tidak menyalahkanmu. Aku tidak menyangka anak buahnya bisa bereaksi secepat itu. Mereka bisa memikirkan trik menjebakmu dalam waktu sesingkat itu. Kalau aku pun mungkin bisa kecolongan. Untung kau tidak apa-apa. Sekarang tenang dulu dan pergi lihat apakah Paman He menemukan sesuatu.”

He Jin juga tidak mendapatkan apa-apa.

Tempat ini terlalu sunyi. Ia berjalan lebih jauh dibanding Chengping, dan baru datang ke sini mengikuti suara peluit rusa. Ia tidak tahu tentang kejadian yang baru saja terjadi. Setelah mendengar cerita Chengping, ia terkejut dan marah, sambil menatap ke sekeliling.

“Apa sebenarnya yang ia inginkan? Tuan muda, apakah tadi anda sempat bertanya?”

Pei Xiaoyuan menggeleng tipis, “Dia orang keras. Tidak akan mudah buka mulut.”

Selain itu, orang tadi jelas mengetahui banyak tentang dirinya, boleh dibilang hampir pasti mereka memang datang mencarinya. Untuk menghindari menambah kekhawatiran He Jin, ia tidak menyebutkan hal ini.

Namun begitu pun, He Jin sudah kelihatan gelisah.

“Tuan muda, saya tahu Tuan muda memang tidak suka membawa orang bila keluar bepergian. Tapi Kedepannya Tuan harus bawa lebih banyak. Jangan lengah lagi!”

Pei Xiaoyuan mengangguk, lalu mengalihkan kembali pembicaraan ke urusan mencari orang, dan segera kembali.

Matahari sudah sepenuhnya tenggelam, senja mengelilingi langit, dan malam turun dengan cepat. Mereka terus mencari lagi untuk beberapa saat — lalu semuanya menjadi gelap total.

Mereka berangkat terburu-buru pagi tadi, dan tidak menyangka kejadian bisa sampai seperti ini. Mereka tidak berencana bepergian sejauh dan selama ini — siang tadi hanya makan sedikit di penginapan, sekarang perut mereka sudah lapar. He Jin mengusulkan untuk kembali dulu dan melapor kepada bupati. Bagaimanapun, ada kemungkinan lain, kalau dia mengambil jalan lain, mungkin orang yang dikirim ke arah itu sudah menemukannya, hanya saja mereka belum menerima kabar.

Pei Xiaoyuan menghentikan kudanya di jalan, menatap sekeliling pada kegelapan malam.

Untuk hari ini , hanya ini yang bisa mereka lakukan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page

Scroll to Top